Politik & Pemerintahan

Dinas Kominfo Sumut Gelar Pembekalan Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral



Dinas Kominfo Sumut Gelar Pembekalan Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral
beritasumut.com/BS03

beritasumut.com - Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Sumatera Utara (Sumut) menggelar kegiatan Pembekalan Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) untuk seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) di Hotel Thong’s Inn, Jalan Pasar V Kebun Kelapa Kualanamu, Kecamatan Beringin, Kabupaten Deliserdang, Rabu (03/05/2023).

Dalam sambutannya, Sekdaprov Sumut Arief S Trinugroho diwakili Staf Ahli Gubernur Kaiman Turnip menyampaikan, secara umum EPSS merupakan upaya mendukung sistem statistik nasional dengan mendorong penyelenggaraan statistik sektoral di seluruh instansi pemerintah.

EPSS katanya, akan menjadi acuan untuk mengetahui kondisi penyelenggaraan statistik sektoral saat ini. Dari sini, hasilnya diharapkan menjadi dasar penentuan indeks pembangunan statistik (IPS) Provinsi Sumut.

“IPS merupakan ukuran output dan outcome tingkat keberhasilan penyelenggaraan statistik sektoral dan dapat menjadi indikator penilaian reformasi birokrasi pemerintah,” ujar Sekda dalam pidatonya dibacakan Staf Ahli Gubernur Kaiman Turnip.

Namun keberhasilan dari EPSS tersebut katanya, membutuhkan dukungan dari seluruh OPD di lingkungan Pemprov Sumut. Sebab berdasarkan penilaian Dinas Kominfo sebagai Wali Data, sejauh ini data statistik sektoral yang disajikan oleh OPD sudah baik, bahkan menjadi acuan perhitungan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Sumut.

“Kami berharap pelaksanaan pembekalan EPSS ini dapat memberikan pengertian di seluruh OPD di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara,” pungkasnya.


Tag: