beritasumut.com - Wali Kota Medan, Bobby Nasution mengajak PD Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah Medan mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang mampu bersaing menuju Indonesia Emas 2045.
Ajakan ini disampaikannya dalam pengukuhan PD Muhammadiyah dan PD ‘Aisyiyah Medan Masa Jabatan 2022-2027 di Auditorium Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), Minggu (03/09/2023).
Dalam acara yang dihadiri antara lain oleh Sekretaris Umum Muhammadiyah, Prof. Dr. Abdul Mu’ti, Rektor UMSU, Prof. Dr. Agussani, dan segenap pengurus PD Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah Medan itu, Bobby Nasution mengatakan, tahapan menuju Indonesia Emas sudah dimulai. Pemko Medan, lanjutnya, harus mencapai target demi target untuk mencapai cita-cita tersebut.
“Yang akan memimpin bangsa, yang akan memimpin daerah kita, dan menggerakkan roda perekonomian di masa itu tentunya anak-anak muda,” ungkapnya.
Selain sumber daya manusia, lanjutnya, untuk mencapai Indonesia Emas dibutuhkan iklim ketentraman dan kebersamaan di dalam kemajemukan.
Di Medan, lanjut Bobby Nasution, juga terdapat kemajemukan suku dan agama. “Oleh karena itu saya ajak kita semua untuk tetap menjaga ketentraman, menjaga kebersamaan,” harapnya.