Jumat, 28 Maret 2025

Petugas Gabungan Bersihkan Lereng Sungai Deli di Jalan Ileng Sepanjang 400 Meter

Senin, 02 Oktober 2023 18:00 WIB
Petugas Gabungan Bersihkan Lereng Sungai Deli di Jalan Ileng Sepanjang 400 Meter
beritasumut.com/BS07
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp beritasumut.com
+ Gabung

beritasumut.com - Kegiatan gotong royong bersih-bersih sungai Deli terus berlanjut hingga saat ini. Dihari ketiga pengerjaan, petugas gabungan dari Pemko Medan berkolaborasi dengan TNI-AD dan BWSS II membersihkan lereng sungai Deli sepanjang lebih kurang 400 meter dijalan Ileng, Senin (02/10/2023).

Pembersihan ini dipimpin langsung oleh Camat Medan Belawan, Yoga Budi Pratama Irawan. Saat ditemui usai memimpin apel, Yoga mengatakan kegiatan gotong royong bertajuk Peduli Deli hari ini telah memasuki hari-3. Adapun target yang akan dibersihkan hari ini sepanjang 400 meter.

"Hari ini kita melanjutkan pekerjaan yang kemarin, kita akan membersihkan lereng sungai sepanjang 400 meter pada sisi kanan dan kiri. Tepatnya dari Jalan Ileng Gg Mushola sampai Jalan Ileng Gg Kuini," kata Yoga.

Pembersihan yang melibatkan ratusan orang petugas ini menggunakan alat berat dan juga manual. Terlihat seluruh semak, ilalang dan pepohonan yang menghambat aliran air sungai dibabat habis oleh petugas. Dalam kesempatan itu Yoga pun berpesan kepada petugas agar tetap berhati-hati menjaga keselamatan dalam melaksanakan kegiatan ini.(BS07)

Editor
: Herman
Tags
beritaTerkait
Gotong Royong Peduli Deli Selesai, 67.550 Meter Aliran Sungai Deli Dibersihkan
Pastikan Progres Pengerjaan, Walikota Medan Bersama Pangdam I/BB Susuri Sungai Deli Sepanjang 4,1 Kilometer
Walikota Medan Susur Sungai Deli, Progres Pembersihan Capai 24,63 Persen
Sudah 11.450 Meter Sungai Deli Dibersihkan, 11.250 M³ Sampah yang Diangkut
Peduli Deli, Sektor IV Lakukan Gotong Royong dan Sosialisasikan Jaga Kebersihan Sungai
Gotong Royong Peduli Deli, Petugas Bersihkan Sungai di Kawasan Kampung Aur
komentar
beritaTerbaru
hit tracker