Peristiwa

Pemprov Sumut Serahkan Tali Asih kepada Atlet Berprestasi Asian Games dan Sea Games



Pemprov Sumut Serahkan Tali Asih kepada Atlet Berprestasi Asian Games dan Sea Games
beritasumut.com/BS03
Pj Gubernur juga berpesan, pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh ??" Sumut, nantinya para atlet Sumut diharapkan dapat memanfaatkan peluang-peluang yang ada secara positif.

"Apalagi, tahun 2024 kita tuan rumah PON bersama saudara kita Aceh, tentu tuan rumah termotivasi jauh lebih baik secara mental, dukungan dan penguasaan lapangan. Kondisi ini kita manfaatkan secara fair. Terus berlatih, raih prestasi yang membanggakan masyarakat Sumut," ucapnya.

Kepala Dispora Sumut Baharuddin Siagian mengatakan, pemberian tali asih ini dukungan dari Pemprov Sumut atas prestasi yang membanggakan dari para atlet Sumut. "Kita berikan tali asih bagi atlet kita, ada yang beregu dan perorangan. Agar anak-anak kita semangat dan terus berlatih untuk menjadi atlet andalan di PON XXI Aceh- Sumut tahun 2024," harapnya.

Turur hadir OPD di lingkungan Pemprov Sumut, Ketua KONI Sumut Jhon Ismadi Lubis, para pembina dan pelatih atlet.(BS03)


Tag: