Peristiwa

Pemprov Siap Berangkatkan 2.500 Pemudik ke 8 Destinasi, Hadirkan Mudik Lebaran Ceria, Penuh Makna di Sumut



Pemprov Siap Berangkatkan 2.500 Pemudik ke 8 Destinasi, Hadirkan Mudik Lebaran Ceria, Penuh Makna di Sumut
beritasumut.com/ist

beritasumut.com - Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Sumut) telah mengambil langkah konkrit untuk menyambut momen Lebaran Idulfitri 1445 H/2024 M dengan kesiapan yang maksimal. Melalui Dinas Perhubungan (Dishub) Sumut, telah siap untuk memberangkatkan 2.500 pemudik ke 8 destinasi berbeda.

Kadishub Sumut, Agustinus Panjaitan, menjelaskan langkah-langkah persiapan tersebut dalam sebuah konferensi pers yang diadakan di Medan pada Rabu (03/04/2024). Destinasi yang akan dituju oleh pemudik yakni Gunung Tua, Padangsidimpuan, Panyabungan, Rantauparapat, Kotapinang, Sibolga, Barus, dan Salak.

"Kami telah mengambil langkah-langkah untuk memfasilitasi pemudik yang akan pulang kampung menjelang Lebaran. Kami siap memberangkatkan 2.500 pemudik ke delapan destinasi yang telah ditentukan. Kami juga berkolaborasi dengan PT. KAI menyediakan gerbong barang untuk mengangkut sepeda motor bagi pemudik yang menuju Rantau Prapat sebanyak 90 unit," ungkap Agustinus Panjaitan.

Guna menyukseskan program ini, Dishub Sumut telah menjalin kerja sama yang erat dengan berbagai pihak termasuk unsur BUMN, BUMD dan swasta untuk ikut berpatisipasi menyediakan souvenir bagi pemudik, agar lebih menarik dan menyenangkan. Untuk kelancaran dan keamanan perjalanan para pemudik, Dishub Sumut telah berkoordinasi dengan pihak terkait di setiap destinasi tujuan guna memastikan pemudik tiba dengan selamat sampai tujuan.

"Tujuan kami adalah untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada para pemudik dan memastikan mereka dapat pulang kampung dengan aman dan nyaman, jika ada kendala selama perjalanan, seperti perilaku supir yang tidak disiplin dan membahayakan penumpang, silahkan melapor ke PIC Dishub yang ada di setiap WA grup di tiap tujuan mudik," tambah Agustinus.


Tag: