Peristiwa

Ketua WALUBI Medan Arman Chandra Terima Kunjungan Pengurus MBMI Tebingtinggi



Ketua WALUBI Medan Arman Chandra Terima Kunjungan Pengurus MBMI Tebingtinggi
beritasumut.com/BS10

beritasumut.com - Ketua Perwakilan Umat Buddha Indonesia (WALUBI) Medan Arman Chandra menerima Pengurus Majelis Agama Buddha Mahanikaya Indonesia (MBMI) Kota Tebingtinggi, di Double W coffee shop, di Kota Medan, Senin (08/07/2024).

Tampak ikut hadir dalam pertemuan ini Tokoh Agama Buddha Janice Jong Brilian Moktar, Wakil Ketua III Hartono, Wakil Ketua VIII Fendy, Sekretaris WALUBI Medan Ridwan, Wakil Sekretaris I T Hamonangan, Wakil Bendahara I David Hamidin, Ketua bidang Pengalaman Agama Buddha Chutima Jenjaroen, Ketua Bidang Moral dan Kebijakan Generasi Muda Kendrick Miloslav Govin, kemudian Pengurus MBMI Volunteer Minse, Mei Li, Cong Mei Chen dan CEN hadir juga Kepala Sekolah Ani dan Huilin.

Pertemuan ini untuk mewujudkan kolaborasi WALUBI Medan dengan MBMI dalam menetapkan kebijakan untuk menyelenggarakan Kontes Moral dan Etika Internasional (IMEC) - "Path of Progress" - untuk mendorong siswa dan masyarakat untuk mempelajari prinsip-prinsip agama Buddha agar dapat berjalan di jalan kehidupan yang benar.

"Melalui ini, masalah-masalah disiplin, etika dan moral kepada siswa dan masyarakat akan berkurang dan masalah sosial di zaman menuju Indonesia Emas 2045 terselesaikan. Bangsa ini akan benar-benar tercakup dalam naungan damai ajaran Sang Buddha," ujar Arman Chandra yang juga merupakan Ketua Kamar dagang dan Industri (KADIN) Medan.

Menurut Arman dengan kita mempraktekkan ajaran Buddha sebagaimana tertuang di dalam Manggala Sutta 38 berkah utama itu menjadi tujuan hidup kita sebagai umat Buddha agar kita bisa menjadi generasi yang susila, generasi yang baik, generasi yang berkarakter dan tentunya menjadi generasi yang akhirnya bermanfaat bagi kehidupannya maupun kehidupan orang lain.(BS10)


Tag: