Peristiwa

Kemenag Sumut Serahkan Sapi Kurban Kepada PD Tarbiyah Perti Sumut



Kemenag Sumut Serahkan Sapi Kurban Kepada PD Tarbiyah Perti Sumut
BERITASUMUT.COM/BS04

Beritasumut.com - Kakanwil Kemenag Sumut Drs H Syahrul Wirda MM, menyerahkan sapi kurban kepada PD Tarbiyah Perti Sumut. Hal itu menunjukkan berkurban adalah langkah yang baik dalam berbagi rezeki kepada masyarakat.

Hal ini disampaikan oleh Ketua PD Tarbiyah Perti Sumut, DR H Burhanuddin Harahap SAg MPd, di sela kegiatan penyembelian hewan kurban bersama-sama di MAN 2 Deli Serdang, Kamis (22/07/2021). "Kakanwil Kemenag Sumut Drs H Syahrul Wirda MM pada lebaran haji tahun ini telah menyerahkan seekor lembu kurban kepada PD Tarbiyah Perti Sumut," ucapnya.

Dirinya mengaku, Kakanwil pesan agar pelaksanaan perhelatan kurban tahun 1442 H tahun ini harus sesuai prokes yang ketat. "Jalankan prokes untuk menyemarakkan hari raya Idul Adha dan semangat berkurban di Deli Serdang ini," tambahnya.

Baca Juga : MAN Binjai Rayakan Idul Adha dengan Pemotongan Hewan Qurban

Burhanuddin menyebut, pihaknya sengaja mengadakan pemotongan hewan kurban tahun ini pada hari lebaran haji ke-3, agar kiranya mendukung program pemerintah untuk menghindari kerumunan.


Tag: