Peristiwa

Kebakaran di Gedung Ditreskrimsus, Polda Sumut Pastikan Tak Ada Berkas Terbakar



Kebakaran di Gedung Ditreskrimsus, Polda Sumut Pastikan Tak Ada Berkas Terbakar
beritasumut.com/BS04

beritasumut.com - Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Sumatera Utara (Sumut) saat ini masih melakukan penyelidikan terkait penyebab kebakaran yang terjadi pada salah satu ruangan di gedung Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) pada, Kamis (25/08/2022) malam.

Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi menyampaikan, kebakaran yang melanda tersebut terjadi di ruang staf Subdit Tipikor.

"Tim Labfor tengah melakukan penyelidikan terbakarnya ruangan staf Subdit Tipikor Ditreskrimsus Polda Sumut," ungkapnya kepada wartawan, Jumat (26/08/2022).

Namun, Hadi mengaku belum bisa menyebutkan sumber utama penyebab kebakaran itu. Menurut dia, titik api berasal dari ruangan staf Subdit Tipikor yang berukuran 2x3 meter di lantai II.

"Sebelum kebakaran itu terjadi masih ada aktivitas personel di dalamnya," terangnya.

Tetapi Hadi memastikan, bahwa dalam peristiwa tersebut tidak ada berkas-berkas perkara korupsi yang ikut terbakar. Sebab, sambungnya, ruangan yang terbakar bukan tempat pemeriksaan.

"Saya pun tadi sudah mengeceknya langsung bersama Kabid Propam. Semuanya aman. Karena api hanya membakar ruangan staf Tipikor saja. Tidak ada berkas yang terbakar," jelasnya.


Tag: