“Akankah lebih baik, kalau upaya ini kita sinergikan bersama, berbagi peran. Untuk itu lah CSL kita selenggarakan, yakni platform yang mendorong tindakan kolektif dan investasi untuk memajukan tujuan bersama dari pemerintah, masyarakat sipil, sektor swasta, dan mencapai manfaat positif bagi mata pencaharian petani kecil, produksi yang berkelanjutan, dan konservasi di Aceh dan Sumut,” jelas Ketut.
Acara yang berlangsung hingga 31 Oktober 2019 tersebut meliputi berbagai kegiatan, di antaranya diskusi panel, diskusi kelompok terarah, talkshow, dan networking session. Turut hadir dalam acara tersebut Kasubdit Konservasi Keanekaragaman Hayati Bappenas RI Ersa Herwinda, Vice President Conservation International John Buchanan, Bupati Aceh Tamiang H Mursil, OPD Pemprov Sumut dan Aceh, mitra koalisi, LSM dan masyarakat. (BS03)