beritasumut.com - Ketua Bidang Pembinaan Karakter Keluarga, Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) Sri Ayu Mihari mengapresiasi berbagai hasil kerajinan tangan binaan PKK, sekaligus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Batubara.
Hal tersebut disampaikan Sri Ayu Mihari, usai melaksanakan monitoring dalam rangka Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Tahun 2022 di Aula Rumah Dinas Bupati Batubara, Komplek Tanjung Gading, Kecamatan Sei Suka, Jumat (26/08/2022).
“Luar bisa sekali PKK Kabupaten Batubara ini, mereka sudah benar-benar tertata produk UMKM-nya, pembinaannya sudah bagus. Saya melihat produk-produk makanannya ini kemasannya pun sudah bagus dimasukkan logo PKK dan produk-produk makanan ini sudah pernah hadir diminta sama Ketua Umum PKK ikut bazar di Jakarta,†ujar Sri Ayu Mihari.
Ia pun berharap PKK Kabupaten Batubara yang diketuai Maya Indriasari Zahir bisa terus berkembang semakin baik. Tetap bersemangat dalam melakukan pembinaan kepada para ibu-ibu PKK.
“Ibu Maya juga tetap semangat turun ke lapangan, karena ini semua tujuannya adalah untuk memberdayakan keluarga, meningkatkan kesejahteraan menuju terwujudnya keluarga yang sejahtera, maju dan mandiri,†ujar Ayu didampingi Ketua Tim Monitoring Provinsi Sumut Reza Pahlevi Lubis.