Kamis, 13 Februari 2025 WIB

Walikota Padangsidimpuan Silaturahmi dengan Guru Madrasah Diniyah Awaliyah

Sabtu, 16 September 2023 13:00 WIB
Walikota Padangsidimpuan Silaturahmi dengan Guru Madrasah Diniyah Awaliyah
beritasumut.com/BS09
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp beritasumut.com
+ Gabung

beritasumut.com - Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution SH MM menjalin silaturahmi yang hangat dengan para Guru Madrasah Diniyah Awaliyah (MDA) dari seluruh Kecamatan Padangsidimpuan Selatan. Pertemuan berlangsung di Aula SD Negeri 200503 Pijorkoling, Padangsidimpuan Tenggara.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan yang diwakili Sekretaris Sahidin Batubara dalam sambutannya mengungkapkan penghargaannya kepada guru MDA yang telah dengan penuh dedikasi memberikan pengetahuan kepada generasi muda Kota Padangsidimpuan.

"Hari ini telah hadir bersama kita Bapak Wali Kota dalam rangka silaturahmi, sudah layaknya kita menyampaikan terima kasih kepada Bapak Wali Kota Padangsidimpuan yang telah memberikan kesejahteraan kepada guru-guru MDA," ujarnya, Jumat (15/09/2023).

Walikota Irsan Efendi Nasution dalam kesempatan tersebut menyampaikan pertemuan tersebut mengingatkan hadirin tentang berakhirnya masa jabatan, bersama dengan Wakil Wali Kota, Arwin Siregar, pada 27 September 2023, yang menandai akhir periode kepemimpinan mereka sejak 2018-2023.

"Maka dalam silaturahmi ini, saya menyampaikan permohonan maaf atas segala khilaf dan kesalahan yang mungkin terjadi selama masa jabatannya serta mengucapkan terima kasih atas dukungan yang telah diberikan Bapak/Ibu guru MDA untuk memajukan dunia pendidikan", tuturnya.

Acara puncak ditandai dengan penyerahan tali asih secara simbolis dari Wali Kota Irsan Efendi kepada guru-guru MDA sebagai bentuk penghormatan terhadap peran penting mereka dalam pendidikan di Kota Padangsidimpuan.(BS09)

Editor
: Herman
Tags
beritaTerkait
 KPU Kota Padangsidimpuan Menyelenggarakan Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Terpilih Walikota dan Wakil Walikota Padangsidimpuan
Ketua KPK Ungkap Ada Kabupaten yang Coba Kondisikan Survei Integritas
Perumda Tirta Uli Raih Apresiasi BUMD Terbaik Kategori GCG dan Kinerja Terbaik Hasil Evaluasi BPKP Sumut
Sukseskan Berbagai Agenda Nasional di Sumut, Pj Gubernur Ucapkan Terima Kasih atas Dukungan Forkopimda
Walikota Medan Hadiri Silaturahmi Forkopimda se-Sumut
Kepala Bapperida Papua Tengah: Revisi UU Pemda Bisa Beriringan dengan Otsus
komentar
beritaTerbaru
hit tracker