Olahraga
Kejuaraan Mobile Legends

Kalahkan RRQ Hoshi di Grand Final, Onic Esports Juara MPL Season 8



Kalahkan RRQ Hoshi di Grand Final, Onic Esports Juara MPL Season 8
beritasumut.com/ist

beritasumut.com - Onic Esports berhasil menjadi juara Mobile Legends Profesiobal League (MPL) Indonesia Season 8 setekah mengalahkan RRQ Hoshi. Onic memenangi laga dramatis yang berakhir dengan skor 4-3, yang digelar di Bali, Senin (25/10/2021).

Pertandingan yang berjalan menegangkan dan saling berbalas poin itu akhirnya berhasil dimenangkan oleh Onic dengan momentum yang dramatis.

Kemenangan ini menjadi gelar MPL Indonesia yang kedua bagi Onic esports. Sebelumnya, Onic pernah menjadi jawara pada MPL Season 3 silam.

Setelah menjuarai MPL Season 8 ini, Onic bakal mewakili Indonesia menuju ke M3 World Championship yang akan diselenggarakan Desember mendatang.

Tak hanya Onic, RRQ Hoshi yang menjadi runner up juga akan mengikuti turnamen bergengsi Piala Dunia MLBB tersebut.

Sementara itu, juara MPL Indonesia Season 7 Evos Legends harus puas di posisi tiga setelah dikalahkan Onic Esport di Final Lower Bracket dengan skor 3-2.(int)


Tag: