Kamis, 13 Februari 2025 WIB

Redam Covid-19, Polsek Medan Tuntungan Vaksinasi Massal di Kelurahan Mangga

Jumat, 11 Maret 2022 14:00 WIB
Redam Covid-19, Polsek Medan Tuntungan Vaksinasi Massal di Kelurahan Mangga
beritasumut.com/BS06
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp beritasumut.com
+ Gabung

beritasumut.com - Polsek Medan Tuntungan kembali lakukan vaksinasi massal dosis 1, 2, dan 3 (booster) kepada masyarakat di Jalan Bendungan, Kelurahan Mangga, Kecamatan Medan Tuntungan. Jenis vaksin yang digunakan untuk masyarakat Astra Zeneca.

Kapolsek Medan Tuntungan Iptu Cristin Malahayati Simanjuntak kepada wartawan, Jumat (11/3/2022) mengatakan, kegiatan itu dilakukan oleh tim vaksinator nakes Bid Dokkes Polda Sumut dipimpin dr FE Nababan.

"Total yang mendapatkan vaksin kepada masyarakat itu sebanyak 40 orang, " paparnya.

Karena itu, kepada masyarakat yang telah divaksin terus patuhi protokol kesehatan (prokes). Sebab saat ini penyebaran Covid - 19 di Kota Medan belum melandai.

Tentunya, masyarakat tetap jaga jarak dan selalu menggunakan masker di luar rumah. "Sehingga masyarakat juga berperan aktif memutuskan mata rantai penyebaran Covid - 19, " ujarnya.

Kegiatan vaksinasi massal kepada masyarakat itu berjalan aman dan lancar. 'Pihak kita terus melakukan vaksinasi massal kepada masyarakat di wilayah hukum Polsek Medan Tuntungan, " tandasnya.(BS06)


Editor
: Herman
Tags
beritaTerkait
Polsek Medan Tuntungan Tangkap Pelaku Curanmor
Aniaya Jemtaras Hingga Tewas, Polsek Medan Tuntungan Ringkus Anwar Tarigan
Polsek Medan Tuntungan "Gulung" Komplotan Pencurian Kaca Spion Mobil Mewah dan Curanmor
Pembobol Rumah Mewah di Jalan Bunga Kemuning Disergap Polsek Medan Tuntungan
Polsek Medan Tuntungan  ajak mayarakat jaga suasana aman dan kondusif menjelang Pemilu 2024
Kapolsek Medan Tuntungan Berikan Bantuan untuk Keluarga Stunting
komentar
beritaTerbaru
hit tracker