Beritasumut.com–Mulai hari Jumat (12/07/2019), Marvel Studios "Avengers: Endgame" akan kembali ditayangkan di bioskop-bioskop tanah air, termasuk Cinema XXI, CGV Indonesia, dan Cinemaxx. Melalui tayangan spesial ini, para penggemar berkesempatan untuk menyaksikan video sambutan khusus dari sang sutradara Anthony Russo dan beberapa adegan yang sebelumnya dihapus dari film Marvel Studios’ “Avengers: Endgame”. Selain itu, para penggemar juga dapat melihat sedikit cuplikan dari film Marvel Studios “Spider-Man: Far From Home”. (Rel)