Sementara itu, Wakil Ketua Dekranasda Sumbar Fitria Amalia Audy dalam sambutannya menyebutkan bahwa pihaknya merasa peduli dengan keberadaan dan kondisi pengrajin, serta kerajinan dari daerahnya. Untuk itu mereka mengadakan kegiatan Temu Bisnis.
“Dimana hari ini kita membawa beberapa pengrajin beserta produk unggulan dari masing-masing daerah,†ujar Fitria.
Melalui kegiatan tersebut, kata Fitria, pihaknya berharap para pelaku usaha dan mitra usaha dari Sumut bisa bekerja sama dengan para pengrajin dari Sumbar yang hadir pada kesempatan tersebut.
Usai kegiatan tersebut, Nawal Lubis kemudian menerima cendera mata dari Wakil Ketua Dekranasda Sumbar berupa Kain Songket Silungkang asal Sijunjung.(BS03)